Informasi Insentif Pengembangan Media Pembelajaran Semester Ganjil Tahun 2019/2020

Berikut disampaikan informasi tentang peluncuran Hibah dan Insentif Pengembangan Pembelajaran Semester Ganjil Tahun 2019/2020.

Hibah Pengajaran pada semester ini terdiri dari tiga skema yaitu dua skema hibah dan satu skema insentif, yaitu

  1. Hibah Pengajaran Reguler dengan pagu dana hibah maksimal Rp. 25.000.000,00.
  2. Hibah Percontohan Mata Kuliah Daring dengan pagu dana hibah maksimal Rp. 25.000.000,00
  3. Insentif Pengembangan Media Pembelajaran Daring dengan pagu dana insentif maksimal Rp. 9.000.000.

Informasi terkait pengusulan proposal adalah sebagai berikut :

  • Panduan dan template proposal ketiga skema dapat diunduh melalui tautan berikut.
  • Batas pengumpulan untuk proposal Hibah Pengajaran Reguler dan Hibah Percontohan Mata Kuliah Daring (skema 1 dan skema 2) selambat-lambatnya Rabu 14 Agustus 2019 Kamis 29 Agustus jam 14.00 dalam bentuk hardcopy dan softcopy melalui formulir pada tautan berikut. Ketentuan lain dapat dilihat panduan.
  • Batas pengumpulan untuk proposal Insentif Pengembangan Media Pembelajaran Daring (skema 3) selambat-lambatnya Kamis, 5 September 2019 jam 14.00 melalui formulir pada tautan berikut. Ketentuan lain dapat dilihat panduan.